Sekadau Kalbar, Sekadaupost- Sekertaris Daerah Kabupaten, Mohammad Isa membuka kegiatan Musyawarah Kabupaten Korps Pegawai Republik Indonesia Kabupaten Sekadau tahun 2023, bertempat di Aula Serbaguna lantai 2 kantor Bupati Sekadau. Kamis (12/10/2023).Musyawarah Kabupaten Korps Pegawai Republik Indonesia Kabupaten Sekadau tahun 2023. (foto:nv).
Pada kesempatan tersebut, Sekertaris Daerah Kabupaten Sekadau, Mohammad Isa mengatakan, bahwa dirinya menyambut baik Musyawarah KORPRI Kabupaten Sekadau. Agar KORPRI bisa merancang berbagai program kerja untuk menjawab berbagai tantangan penyelenggaraan Pemerintah yang terus berkembang secara dinamis.
Sebagai Anggota KORPS Pegawai Republik Indonesia, Pegawai dituntut untuk mengedepankan 3 peran utama yaitu
1. Sebagai abdi Negara yang memiliki Tugas dan kewajiban sebagai pemersatu bangsa serta ikut melaksanakan kehidupan bernegara sesuai dengan amanat Undang-undang.
2. Sebagai abdi masyarakat harus memberikan pelayanan publik terbaik bagi seluruh masyarakat.
3. Sebagai abdi Pemerintah harus senantiasa memberikan dukungan pada pelaksanaan tugas Pemerintah dan segenap jajaran Pemerintah.
"Sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) kita harus mampu menjadi contoh dalam menjalankan roda Pemerintahan dan Senantiasa menciptakan kehidupan kenegaraan yang kondusif serta tetap melayani masyarakat secara prima dan penuh rasa tanggung jawab," kata Mohammad Isa.
Mohammad Isa juga berharap kegiatan Musda ini sebagai media komunikasi dan kordinasi antara pengurus dalam upaya melaksanakan program kerja yang akan ditetapkan.
" Saya yakin anggota KORPRI mampu menjadi ASN yang memenuhi standar kualitas yang telah ditentukan sehingga Reformasi, Birokrasi dapat berjalan dengan baik sehingga prinsip pelayanan prima dapat terwujud," tutupnya. (tim).