Satpol PP Kabupaten Sekadau Salurkan Bantuan untuk Anak Stunting di Posyandu Asparagus II Seraras

Jajaran Satpol PP Kabupaten Sekadau menyerahkan bantuan untuk anak stunting. Foto: Dok. Satpol PP Kabupaten Sekadau
SEKADAU, (Sekadau Post) - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sekadau menyerahkan bantuan tambahan makanan kepada 11 anak stunting di Posyandu Asparagus II, Desa Seraras, Kecamatan Sekadau Hilir, pada Kamis (5/12/2024). 

Heru Wahyudi, Sekretaris Satpol PP Kabupaten Sekadau, mengatakan tujuan dari pemberian bantuan ini adalah untuk meningkatkan asupan gizi anak-anak yang terdampak stunting. “Kami berharap langkah ini dapat membantu anak-anak untuk tumbuh dan berkembang dengan lebih baik, serta mendukung program pemerintah dalam menangani stunting secara menyeluruh,” ujarnya.

Ia menambahkan, pemberian bantuan ini tidak hanya bersifat sementara, tetapi diharapkan menjadi pemicu bagi masyarakat untuk lebih sadar akan pentingnya gizi anak. “Kami ingin masyarakat memahami bahwa gizi yang baik adalah dasar bagi kesehatan dan masa depan anak,” tambah Heru.

Heru juga menegaskan bahwa Satpol PP tidak hanya bertugas menjaga ketertiban, tapi juga memiliki peran dalam mendukung program-program pemerintah yang berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat. 

“Kami berkomitmen untuk selalu hadir di tengah masyarakat, baik dalam menjaga keamanan maupun mendukung kegiatan sosial seperti ini,” tegasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Heru Wahyudi mengapresiasi kolaborasi yang terjalin antara Satpol PP, tenaga kesehatan, dan perangkat desa. “Kolaborasi ini sangat penting karena masalah stunting membutuhkan pendekatan yang terintegrasi dari berbagai pihak,” tukasnya.

Tinggalkan Komentar

Back Next