Peduli Anak Berkebutuhan Khusus, Satlantas Polres Sekadau Gelar Aksi Berbagi Makanan Bergizi

Satlantas Polres Sekadau bersama anak-anak SLBN Sekadau. Foto: Dok. Polres Sekadau

SEKADAU, SEKADAU POST -
 Satlantas Polres Sekadau menunjukkan kepedulian terhadap anak-anak berkebutuhan khusus dengan membagikan makanan bergizi di Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN) Sekadau, Rabu, 5 Februari 2025.

Aksi sosial ini bukan sekadar pemberian makanan, tetapi juga bentuk dukungan bagi tumbuh kembang anak-anak istimewa di daerah tersebut.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Sekadau, IPTU Sudarsono, bersama jajarannya serta petugas gizi dari Puskesmas Simpang 4 Kayu Lapis, Kamissari Dewi. Selain membagikan makanan bergizi, mereka juga memberikan edukasi mengenai pentingnya pola makan sehat bagi anak-anak berkebutuhan khusus.

"Kami ingin berbagi kebahagiaan dan memastikan anak-anak ini mendapatkan asupan gizi yang cukup untuk mendukung pertumbuhan mereka," ujar IPTU Sudarsono. 

Ia menegaskan bahwa kepedulian terhadap anak-anak berkebutuhan khusus merupakan tanggung jawab bersama.

Kepala SLBN Sekadau, Sabianus, menyampaikan apresiasi atas aksi sosial yang dilakukan Satlantas Polres Sekadau. "Ini bukan sekadar bantuan, tetapi bentuk perhatian yang sangat berarti bagi anak-anak kami. Semoga aksi semacam ini bisa menginspirasi pihak lain untuk ikut peduli," katanya.

Tinggalkan Komentar

Lebih baru Next